Panduan bergambar membuat artikel di blog

Postingan: cara membuat artikel di blog - atau cara membuat posting di blogspot.


membuat artikel

Bagaimana cara membuat artikel di blog?

Cara menulis artikel di blog adalah dengan mengetik judul, isi tulisan di halaman yang disediakan, tambahkan label dan lokasi, lalu publikasikan. 

Langkah-langkah cara menulis artikel di blog seperti diuraikan di atas sudah terbiasa dilakukan oleh blogger yang sudah lama memiliki blog. Namun untuk pemula akan diberikan panduan bergambar cara membuat tulisan di blog / membuat posting di blogspot, agar tulisan yang dibuat tidak hanya disukai oleh pembaca/pengunjung, tetapi juga harus disukai oleh mesin pencari seperti google (SEO friendly). Artikel, tulisan, postingan, posting, post adalah beberapa istilah yang umum digunakan untuk artikel blog. 

Berikut ini dipaparkan cara membuat tulisan di blog sbb:

1. Masuk ke halaman penulisan

Pertama, masuk ke dasbor blogger: caranya aktifkan akun gmail>> klik akun>> klik produk>> pilih blogger>> klik buka daftar etri/go to post list. Bagi pemilik blog baru yang belum bisa masuk ke dasbor blogger silahkan baca dan klik Panduan praktis masuk akun gmail dan masuk blog

Kedua, buka halaman penulisan dengan cara klik entri baru/new post, maka akan tampil halaman kosong tempat menulis artikel, seperti gambar di bawah ini.


membuat artikel di blog


menulis artikel di blog

2. Pilih tipe compose

Tipe halaman yang disediakan untuk postingan blog ada dua jenis, yaitu compose dan HTML. Untuk memilihnya tinggal klik compose atau HTML seperti ditunjukkan oleh anak panah pada gambar dibawah ini.

membuat posting

Secara default/standar tipe halaman yang ditampilkan adalah compose, tetapi jika salah klik bisa jadi yang ditampilkan adalah tipe HTML. Pilih tipe compose ini untuk penulisan standar dan termasuk untuk memasukkan gambar. Sedangkan tipe HTML digunakan untuk penulisan pemrograman HTML guna keperluan khusus misalnya untuk membuat tabel dan lainnya yang lebih rumit.

3. Ketik judul

Pertama kali yang diketik dalam membuat tulisan di blog adalah mengetik judul/title. Setelah judul selesai lanjutkan dengan mengetik isi tulisan. Ini karena judul tulisan secara otomatis akan membuat permalink/tautan permanen. 

Setiap menulis blog tentu sudah terpikirkan apa tema/topik (tentang apa) yang akan ditulis. Topik tulisan tentu harus disesuaikan dengan tema blog.

Misalnya tema blog adalah mengenai peternakan ayam, tulisan yang mau dibuat tentang penyakit ayam, dipersempit lagi tentang penyakit flu burung. Maka tulislah judul yang diperkirakan akan banyak dicari pengunjung misalnya “ciri ciri penyakit flu burung pada ayam”.

4. Ketik isi tulisan/postingan

Bagi yang tidak terbiasa menulis tentu akan mengalami kesulitan dalam membuat posting di blog. Para lulusan sarjana pun akan mengalami kesulitan dalam menulis blog apabila sudah jarang menulis karena sibuk bekerja. Maka buat lah postingan blog yang pendek saja, tetapi konten/isi tulisan cukup dapat memuaskan pembaca. Sebuah postingan blog dengan isi 20 sampai 40 baris (sekitar 1 – 2 halaman blog) sudah tampak bagus tampil di blog.

Cara sederhana dalam membuat posting di blog adalah membayangkan kerangka tulisan atau urutan penulisan berdasarkan judul yang sudah ada. 

Sebagai contoh tadi postingan dengan judul “ciri ciri penyakit flu burung pada ayam”, maka kerangka tulisan adalah: jelaskan apa itu flu burung, apa kaitan flu burung dengan ayam, apa tanda atau ciri ayam yang terkena flu burung, dan sebagai penutup tulisan berikan sedikit tips mengatasi serangan flu burung.

5. Tambahkan label

Cara menambahkan label adalah dengan mengklik icon label yang terdapat disebelah kanan dari halaman tulisan, seperti gambar berikut.

membuat artikel di blogspot

Label disini maksudnya adalah keyword atau kata kunci yang terdiri dari satu kata atau beberapa kata gabungan (frase). Label harus dibuat karena mesin pencari menggunakan kata-kata dari judul dan label untuk mencari/melacak keberadaan sebuah postingan agar bisa ditampilkan di penelusuran google.

Diibaratkan ketika sedang mencari seseorang, maka label/keyword yang harus dipunyai adalah nama dan tempat/alamat orang yang akan dicari.

Label diambil dari kata-kata yang ada di dalam judul dan dalam tulisan. Jangan menggunakan sebuah kata untuk label yang mana kata tersebut tidak pernah ada di dalam tulisan, karena akan dianggap “spam” oleh mesin pencari.

Sebagai contoh label untuk tulisan tentang flu burung terdiri dari 4 keyword yaitu flu burung, penyakit flu burung, gejala flu burung, penyakit ayam. Setiap label dipisah dengan menggunakan tanda koma (,). Jumlah keyword yang bisa ditulis di dalam label dibatasi sebanyak 200 karakter (200 huruf).

6. Tambahkan lokasi

Untuk mengisi lokasi/location tersedia disamping tulisan .

Lokasi perlu diisikan dengan memasukkan/menuliskan nama kota, dan lalu klik telusuri/search, dan klik selesai/done.

7. Publikasikan

Setelah selesai membuat postingan blog maka sudah saatnya dipublikasikan (diumumkan, disebarluarkan) agar bisa dibaca dan dilihat oleh pengunjung internet di manapun berada. Tentunya dengan prioritas pengunjung Indonesia karena postingan tersebut ditulis menggunakan bahasa Indonesia.

Caranya tinggal klik publikasikan/publish yang ada di kanan sebelah atas, di atas label.

Setelah di klik publikasikan maka otomatis halaman tulisan tertutup dan kembali ke dasbor blogger.

Beberapa detik setelah dipublikasikan maka artikel tersebut sudah bisa dibaca oleh pengunjung dimana pun berada.

Jika ternyata masih ada kekurangan dari tulisan tersebut dan ingin diperbaiki silahkan cari lagi judul tulisan tersebut dan klik untuk masuk ke halaman tulisan.

Tulisan yang belum siap tidak perlu buru-buru klik publikasikan, sebaiknya klik simpan/save dan kemudian close/tutup. Tulisan yang belum dipublikasikan tersimpan di dalam draft di bagian post/pos, dan dapat disempurnakan lagi kapan saja.

TIPS TAMBAHAN:

Gunakan icon untuk mempercantik tulisan seperti ditunjukkan pada gambar di bawah ini.  Gunakan bold, italic atau underline untuk kata kata di dalam artikel yang digunakan sebagai keyword label. Fasilitas lain seperti memasukkan gambar, tabel dan link berguna untuk tingkat selanjutnya yang dibahas pada artikel terpisah.

menulis artikel di blogspot

Klik pratinjau/preview yang ada disamping publikasikan/publish untuk melihat tampilan artikel yang sedang dibuat. Namun sebelumnya klik simpan/save terlebih dahulu karena pratinjau hanya menampilkan artikel yang sudah tersimpan.

Terkadang saat berada di tipe HTML tidak bisa langsung pindah ke tipe compose. Untuk bisa kembali ke tipe compose, keluar dulu dari tulisan (klik save dan lalu close). Kemudian masuk lagi dan tinggal ganti atau klik compose.

Jadwal/schedule dan tautan permanen/permalink yang terdapat di bawah label akan otomatis terisi, sehingga pemula blog baru tidak perlu mengisi jadwal dan permalink. Jadwal adalah tanggal tulisan tersebut di buat. Permalink adalah url dari artikel tersebut yang berisi nama blog dan judul tulisan. Jadwal dan permalink ini suatu saat perlu diganti untuk tujuan tertentu, yang ada pada artikel terpisah.

Keyword tidak hanya dimasukkan di dalam label, tetapi juga di tempat lain yaitu judul blog, deskripsi blog dan meta taq. Ini berguna untuk tingkat selanjutnya yang dibahas khusus secara terpisah.

Demikian postingan cara membuat posting di blogspot - cara membuat artikel di blog, semoga dapat bermanfaat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar